Minggu, 26 Juni 2011

Oscar Harris

Penyanyi kelahiran Suriname OSCAR HARRIS bisa dibilang sebagai penyanyi Internasional yang paling sukses merilis album berbahasa Indonesia.

Di era 70'an namanya sangat melambung dengan hits-hits antara lain TRY A LITTLE LOVE, SOLDIER PRAYER, SINCE I MEET YOU BABY atau hits terbesarnya SONG FOR THE CHILDREN.

Kepopulerannya bukan hanya di Eropa, tapi juga sampai ke Asia dan bahkan Amerika. Barangkali karena kepopulerannya inilah yang membuat produser Indonesia akhirnya bisa membuat Oscar rekaman di Indonesia.

Rekaman pertamanya sangat sukses dengan lagu SENDY yang diciptakan RINTO HARAHAP. Oscar memang luar biasa, pronunciation Indonesia-nya nyaris sempurna ketika menyanyi. Sukses album pertama lalu berlanjut di album kedua ini.
Kembali mengandalkan karya Rinto, Oscar mencetak hits berjudul OH TUHAN.

Sukses ini membuatnya sangat mencintai Indonesia, tapi sejak awal 80'an seiring popularitasnya yang semakin memudar, kiprahnya tidak terdengar lagi

0 komentar:

Prakata

Keinginan saya sebagai pecinta musik lawas ingin berbagi untuk saling bisa menikmati.

Album - album terdahulu memang layak untuk dinikmati semua kalangan pecinta lagu - lagu lama.

Salam hormat untuk pencipta ataupun penyanyinya, yang mana sudah memberikan kontribusinya di dalam kancah musik khususnya di bumi Indonesia tercinta.
Powered By Blogger

Tentang Aku

Foto Saya
SIGIT
Mencintai Tuhan, keluarga dan 2 orang anak
Lihat profil lengkapku

Sugeng Rawuh ........